Ini dia 5 Orang terkaya di Indonesia


Siapa sih orang terkaya di Indonesia?
Di bawah ini bukan on the spot akan membagikan daftar 5 orang terkaya di Indonesia. Selamat menyimak.

1. Robert Budi Hartono
Pria kelahiran Semarang 28 April 1940 ini menjadi orang terkaya di Indonesia. Robert Budi Hartono merupakan keturunan Tionghua-Indonesia yang bernama asli Oei Hwie Tjhong. Warisan perusahaan Djarum dari ayahnya menjadi modal utama kekayaan Budi Hartono.

Selain perusahaan Djarum Budi Hartono juga memiliki saham di berbagai perusahaan antara lain: (BCA) Bank Central Asia, Polytron, Kaskus, dll. Pada tahun 2014 ini kekayaan Budi Hartono tercatat mencapai US$ 7,6 Milyar.
hartono-bersaudara
2. Michael Bambang Hartono 
Merupakan kakak dari R. Budi Hartono, keduanya sama-sama pewaris perusahaan Djarum, perusahaan yang keduanya kelola memang hampir sama. 

Keterpautan kekayaan keduanya pun juga tidak besar yakni sekitar US$  3 Milyar, jika Budi Hartono memiliki kekayaan  US$ 7,6 Milyar, Michael Bambang Hartono memiliki kekayaan sebesar US$ 7,3 Miliar.

3. Chairul Tanjung 
Terlahir di Jakarta 52 tahun silam. Chairul Tanjung yang terkenal dengan sebutan anak singkong ini memang merupakan sosok inspiratif bagi kita semua, ketekunan dan keuletannya dalam membangun usaha pantas diacungi jempol. Tak heran jika pada tahun ini kekayaan beliau mencapai  US$ 4 Miliar. Beberapa perusahaan yang dimilikinya antara lain, Trans TV, Trans 7, Carrefour Indonesia, dan Bank Mega. 

4. Sri Prakash Lohia
Pendiri perusahaan Petrokimia ini menjadi urutan nomor 4 dari 5 orang terkaya di Indonesia.  Sri Prakash Lohia terlahir pada tanggal 11 Agustus 1952 di Kolkata. Sri Prakash Lohia pindah ke Indonesia pada tahun 1973 bersama ayahnya dan mulai merintis perusahaan di Indonesia. Hingga tahun 2014 ini Sri Prakash Lohia mencapai US$ 3,5 Miliar.

5.  Peter Sondakh
peter-sondakh
Nama Pater Sondakh memang tidak asing lagi bagi para pebisnis di Indonesia. Meskipun sempat mengalami kegagalan yang besar dalam usahanya di bidang properti, semangat beliau tidak pernah padam dalam berusaha. Terbukti dengan adanya Stasiun televisi RCTI, serta perusahaan sawit dibawah naungannya. Pada tahun 2014 ini kekayaan Peter Sondakh mencapai  US$ 2,8 Miliar dan menjadi orang terkaya nomor 5 di Indonesia.

Semoga sajian mengenai 5 orang terkaya di Indonesia dalam bukan on the spot di atas dapat menjadi inspirasi dan semangat bagi kita semua.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Ini dia 5 Orang terkaya di Indonesia

  • Cara Mencontek Yang Sering Dilakukan SiswaSebagai seorang pelajar tentunya kita tak asing dengan cara mencontek yang sering dilakukan siswa. Apa saja cara-cara tersebut pasti sudah sangat familiar pada diri kita ...
  • 7 Koruptor Yang Menghebohkan IndonesiaBerikut 7 koruptor yang menghebohkan Indonesia sepanjang sejarah ini. M Nazaruddin Kasus korupsi yang menjerat lelaki bertubuh gagah ini cukup menghebohkan Indonesia. ...
  • 5 Hantu Terseram di Indonesia, Hii Ngerii Penampakan hantu di Indonesia yang mengerikan. Makhluk halus memang menjadi salah satu makhluk ciptaan Tuhan yang tidak dapat dilihat oleh mata manusia. Meski demikian ...
  • 5 Tempat Pesugihan Jawa Barat Terpopuler Kata pesugihan tak lagi asing terdengar di telinga kita khususnya di pulau jawa mulai jawa timur, tengah, hingga jawa barat. Pada masing-masing wilayah memang terdapat ...
  • Artis Indonesia yang Tersandung Kasus Foto Bug!lPerkembangan teknologi yang sangat pesat menjadikan kita mau tidak mau harus siap dengan konsekuensi yang terdapat di dalamnya. Salah satu dampak negatif dalam perkemban ...